Salah satu yang harus dipikirkan saat hendak melangsungkan pernikahan adalah tentang lokasi pernikahan. Lokasi pernikahan yang kita pilih tentu harus sesuai konsep pernikahan yang hendak dibangun. Misalnya saja, jika kita ingin konsep yang dinamis, kita bisa memilih lokasi pernikahan outdoor. Atau jika kita ingin menghemat biaya pernikahan, kita dapat mengadakan pernikahan di rumah. Dengan catatan bahwa rumah kita dapat menampung jumlah tamu yang cukup sesuai dengan undangan kita.

Beberapa tips untuk memilih lokasi yang tepat di antaranya adalah sebagai berikut.

1. Sesuaikan Dengan Budget

Lokasi pernikahan harus sesuai dengan budget kita. Jika budget kita sedang, maka jangan memilih lokasi pernikahan yang terlalu luas. Semakin luas lokasi pernikahan, maka biaya lainnya akan semakin besar. Misalnya saja biaya dekorasi. Biaya dekorasi wedding akan menyesuaikan dengan besarnya gedung yang kita pilih. Jika kita tidak mau mengupgrade biaya dekorasi untuk gedung yang besar, nantinya dekorasi wedding akan terasa lowong. Biaya dekorasi gedung ini juga akan menyesuaikan panjang pelaminan. Pelaminan standar biasanya berkisar antara 8 sampai 12 meter. Jika lebih dari itu, akan ada biaya tambahan.

2. Mempercepat Booking Gedung

Gedung yang bagus dengan harga yang terjangkau biasanya banyak peminatnya. Kadang, hari Sabtu dan Minggu yang ada sudah dibooking oleh berbagai pengantin beberapa bulan mendatang. Kalau kita memiliki lokasi gedung yang cukup ideal, pastikan langsung untuk dibooking. Jangan sampai tanggal yang kita inginkan keburu dibooking oleh orang lain. Sayang kan Sob jika kita harus mengundurkan tanggal pernikahan gara-gara gedung yang kita inginkan terlanjur dibooking.

3. Memastikan Fasilitas Gedung

Jika tamu yang diundang cukup banyak, salah satu yang harus kita pastikan adalah fasilitas gedung. Di antaranya adalah toilet dan area parkir yang cukup bagi tamu pengunjung. Toilet yang bersih menandakan bahwa pemeliharaan gedung berjalan dengan baik. Sementara untuk area parkir, kita harus pastikan itu cukup. Jangan sampai tamu undangan harus berjalan terlalu jauh karena tidak dapat tempat parkir. Kan kasihan Sob, sudah pakai kebaya yang cantik…eeh mesti olahraga dulu. Selain itu, harus tersedia ruangan gedung untuk rias dan juga dapur masak yang baik. Ruangan rias dan dapur masak ini vital bagi vendor makeup dan catering. Selain itu, kita bisa mengecek apakah ada kursi atau meja yang disediakan gedung. Jika ada kursi, tentu itu sangat membantu saat pelaksanaan wedding nantinya. Biasanya, tamu undangan yang tua akan lebih memilih makan dengan cara duduk.

4. Menanyakan Uang Kebersihan

Setiap tempat punya aturan masing-masing mengenai uang kebersihan. Nah, jangan sampai uang kebersihan ini nantinya jadi masalah karena kita tidak menannyakan dari awal. Uang kebersihan ini besarnya bervariasi di tiap gedung. Ada yang murah hanya 500.000 saja, ada yang mahal sampai mencapai 3 juta. Ada beberapa gedung yang juga menegaskan bahwa untuk non rekanan gedung, maka vendor catering akan dikenai biaya tambahan. Biaya uang kebersihan harus kita sampaikan kepada vendor catering untuk mengetahui kebijakan vendor catering dalam hal uang kebersihan.

5. Aturan Booking

Aturan booking tanggal untuk tiap gedung akan berbeda. Berapa persen yang harus kita DP di awal agar tanggal yang kita inginkan dapat dikunci. Lalu kapan pelunasan gedung harus dilaksanakan berdasarkan kebijakan pihak gedung. Dan semisal kita mengundurkan atau membatalkan pemakaian gedung, bagaimana kebijakan dari pihak gedung. Apakah hangus semua atau ada yang dikembalikan?

Demikian 5 tips singkat memilih gedung yang tepat untuk pernikahanmu. Semoga membantu untuk pernikahanmu nantinya ya Sob.